HWOARANGNEWS.com | Penjabat Bupati Subang Dr. Drs. Imran, M.Si.,MA.Cd., melaksanakan peninjauan wahana baru D'Castello Ciater, Selasa (18/06).
Wahana tersebut adalah wahana Bianglala atau kincir raksasa yang pertama dan tertinggi yang hadir di Kabupaten Subang.
Pada peninjauan tersebut, Pj. Bupati Subang berharap keamanan wahana tersebut dapat dipastikan, sehingga wahana tersebut dapat dinikmati dengan rasa bahagia dan penuh rasa aman bagi para pengunjung.
Wahana bianglala ini sendiri akan mulai dioperasikan pada tanggal 24 Juni 2024, dan pada tanggal tersebut hingga tanggal 25 Juni 2024, D'Castello akan memberikan tiket gratis masuk ke D'Castello bagi para pengunjung Jawa Barat.
D’Castello Ciater merupakan salah satu tempat wisata yang berada di Kabupaten Subang tepatnya di Jalan Palasari Dua - Babakan Gn. No.16, Ciater, Kecamatan Ciater.
D’Castello menawarkan keindahan hamparan bunga yang cantik dipadukan dengan bangunan ala Benteng Kremlin Moskow di Rusia, D’Castello mulai beroperasi pada akhir tahun 2021 lalu.
Selain itu, di D’Castello ini menyediakan taman, resto dan tempat rekreasi lainnya yang cocok dijadikan tujuan berwisata bersama keluarga dengan harga terjangkau.(*)