HWOARANGNEWS.ID | Pelaksanaan pertandingan multievent cabang olahraga terbesar di Jawa Barat yaitu Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) Jawa Barat XIV akan di gelar pada tahun 2022 di tiga Kabupaten/Kota yaitu Kabupaten Subang, Kabupaten Bandung Barat dan Kota Tasikmalaya. Kabupaten Subang ditunjuk untuk menjadi tuan rumah beberapa cabang olahraga yang salah satunya adalah cabang olahraga Taekwondo.
Dalam menghadapi PORPROV JABAR XIV ini Pengurus Cabang Taekwondo Kabupaten Subang akan melakukan persiapan yang matang dengan melaksanakan Pemusatan Latihan Cabang (PELATCAB) jangka panjang dengan tujuan agar bisa meraih prestasi sesuai yang ditargetkan Pengurus KONI Kabupaten Subang.
Salah satu atlet Taekwondo Kabupaten Subang Dhean Titania Fazrin mengatakan "Insya Allah saya akan melakukan persiapan dengan maksimal dalam menghadapi PORPROV tahun 2022 nanti, saya optimis karna saya dengan tim sudah melakukan persiapan dari bulan Oktober taun kemarin dengan di bimbing oleh tim pelatih. Dengan persiapan yang matang ini, saya akan berusaha tampil maksimal dan kembali menyumbangkan medali emas untuk Kabupaten Subang".
Cabang Olahraga Taekwondo ditargetkan oleh KONI Kabupaten Subang untuk meraih 2 medali emas di PORPROV JABAR tahun 2022 nanti. "Kami sudah mempersiapkan atlet-atlet terbaik kami hasil seleksi dari unit-unit latihan yang ada di seluruh Kabupaten Subang, dan kami sudah lakukan pemusatan latihan dari tahun kemaren. Dengan persiapan yang sudah kami lakukan, kami optimis kami bisa meraih hasil sesuai apa yang ditargetkan oleh KONI Kabupaten Subang". Ucap Nana Wiatna yang merupakan Kepala Pelatih tim Taekwondo Kabupaten Subang.
Asep Rochman Dimyati, SH., MH. Ketua Pengurus Cabang Taekwondo Kabupaten Subang mengatakan: "Setelah saya melihat persiapan yang dilakukan oleh tim pelatih, saya optimis cabang olahraga Taekwondo bisa meraih prestasi di PORPROV JABAR XIV tahun 2022 nanti. Terlebih lagi mereka akan bertanding didaerahnya sendiri, mereka akan didukung seluruh masyarakat Kabupaten Subang, saya yakin mereka akan mempunyai motivasi yang berlipat untuk menjadi sang juara".
Susunan Tim PELATCAB Taekwondo Kabupaten Subang:
Pelatih:
1. Nana Wiatna (Kepala Pelatih)
2. Agung Maulana (Pelatih Kyorugi)
3. Wasim (Pelatih Recognized Poomsae)
4. Saeful Fajri S.Ag (Pelatih Freestyle Poomsae)
5. Dudi Jakariyadi, M.Pd (Pelatih Fisik)
Atlet:
1. Dhean Titania Fazrin
2. Aning Anugrah Widhi
3. Nabila Santosa
4. Dea Zahira D. A
5. Putri F. M
6. Maudina Zanuba
7. Alda Alvita Fortuna
8. Yani Fitri
9. Nisa Nurfitriyani
10. Rachma Z
11. Ilham Maulana R
12. Zaenal Abidin
13. Nanda Nuralamsyah
14. Corteza Rekza
15. Carlos Rekza
16. Miko A. S
17. M. Ali Mashayekhi
18. Tri Wahyudi
19. Afif Febrianto
20. Alvin A
21. Vanza Raya Ismail
22. Taufan Ibnu Malik
23. Ilham Sugiyanto
24. M. Jauzal Mihal
25. Bahrurrowi
26. Ratno Mutu Manikam
27. Jatmiko
28. Fauzan Al Hakim. (nawami)