HWOARANGNEWS.ID | Ketua Pengcab Taekwondo Kabupaten Subang Asep Rochman Dimyati mengundang para pengurus, pelatih, atlet dan orang tua atlet Taekwondo Kabupaten Subang untuk berbuka puasa bersama di Vallet Cafe Jalan Otista Subang sore kemarin (5/5/2021).
Dalam sambutannya Ketua Pengcab Taekwondo Kabupaten Subang mengucapkan terima kasih kepada semua pengurus, pelatih, atlet orang tua atlet yang sudah bahu membahu mendukung para atlet untuk berprestasi. "Saya sangat bangga bisa menjadi bagian dari Keluarga Besar Taekwondo Kabupaten Subang, saya sebagai Ketua Pengcab akan berusaha sebaik mungkin untuk menjadikan Taekwondo Subang lebih berprestasi kedepanya".
Berkaitan dengan persiapan menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) Jawa Barat saya sudah sampaikan kepada tim pelatih untuk melakukan persiapan dengan matang.
"Silahkan semua atlet untuk membuktikan terlebih dahulu kualitasnya di Babak Kualifikasi, atlet yang berprestasi nantinya akan kami kirim untuk berlatih Di Korea beberapa bulan". Tambah ARD.
"Kami sangat senang sekali mendengar pernyataan Ketua Pengcab tadi tentang pembuktian di Babak Kualifikasi dan pengiriman latihan Di Korea, ini merupakan tantangan sekaligus motivasi untuk lebih bekerja keras lagi dalam berlatih". Ucap salah satu atlet Taekwondo Subang Aning Anugrah Widhi.
Agung Maulana yang merupakan salah satu pelatih Taekwondo Kabupaten Subang Mengucapkan banyak terima kasih kepada Ketua, pengurus dan para orang tua atlet atas dukungannya guna mensukseskan prestasi tim Taekwondo Kabupaten Subang. "Kita semua akan menampilkan yang terbaik, terlebih lagi kita adalah tuan rumah, secara otomatis mereka akan didukung langsung oleh masyarakat Subang pada saat bertanding nanti".