Setelah kevakuman lebih kurang dua tahun lamanya. Pengurus Kabupaten (Pengkab) Persatuan Menembak Indonesia (Perbakin) Bengkalis yang baru akan terus membenahi diri khususnya membina ke para atlet.
Diantaranya akan melakukan inventarisir peralatan maupun sarana dan prasarana, yang bisa digunakan dan tidak. Jika bisa diperbaiki akan diperbaiki dan jika tidak, maka harus membeli peralatan baru.
Ketua Pengkab Perbakin Bengkalis Irvan Rahmadani Prayogo mengungkapkan untuk kondisi atlet Perbakin saat ini ada enam orang. Atlet terbanyak yaitu di Kecamatan Mandau karena fasilitas dan mencari bibit lebih baik.