HWOARANGNEWS.com | Kejuaraan Kabupaten (Kejurkab) Taekwondo dan Kejuaraan Taekwondo Antar Unit Latihan se-Kabupaten Subang 2023 sukses digelar di GOR Gotong Royong Subang, Minggu (19/11/2023).
Kejurkab kali ini diikuti sebanyak 244 peserta yang berasal dari 15 unit latihan taekwondo yang tersebar di wilayah Kabupaten Subang.
Ketua Umum KONI Kabupaten Subang, Asep Rochman Dimyati membuka langsung pelaksanaan kejuaraan Taekwondo tersebut. Ia juga merasa bangga atas antusiasnya peserta kejuaraan kali ini.
ARD juga mengucapkan terimakasih atas semangat serta kekompakan jajaran panitia atas terselenggaranya acara ini.
“Kejuaraan Taekwondo ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana kemampuan yang dimiliki anak-anak peserta didik setelah berlatih di masing-masing unit latihannya,” ucap ARD.
ARD berharap dengan digelarnya event tahunan ini bisa melahirkan atlet-atlet Taekwondo potensial yang berprestasi untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas Taekwondo di Kabupaten Subang.
Seperti diketahui, pada gelaran Porprov XIV Jabar, Taekwondo Subang berhasil memperoleh 1 medali emas, 4 perak, dan 3 perunggu, lanjut ARD.