HWOARANGNEWS.com | Mie ayam Bangka atau bakmie Bangka adalah salah makanan tradisional masyarakat pulau Bangka-Belitung. Mie bagi masyarakat Bangka dikenal sebagai mien, mian, yang merupakan pengaruh dari kuliner orang Hakka.
Biasanya mie Bangka disajikan dengan potongan ayam kecap atau babi cincang, bakso ikan, makanan laut seperti ikan, kepiting, tahu kok (bakso tahu asli Bangka), pangsit, tauge, dan caisim.
Di luar Bangka-Belitung, warung atau restoran bakmi Bangka biasanya ditemukan di sekitar pasar, pedagang kaki lima, kios terminal bus/stasiun kereta api, warung makan, dan hotel.
Seiring dengan merantaunya orang Bangka ke berbagai daerah, hidangan mie khas Bangka tersebar di banyak daerah Indonesia.
Berikut resep membuat mie ayam Bangka yang khas dan penuh cita rasa;
Bahan-Bahan:
- 500 gram daging ayam cincang
- 8 siung bawang putih
- 7 cm jahe
- 3 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- 2 sdm saos tiram
- 1 sdm kecap asin
- 1/2 sdm kecap ikan
- 1 sdt minyak wijen
- 500 ml air
- Gula secukupnya
- Garam secukupnya
- Merica bubuk secukupnya
- Kaldu bubuk secukupnya.
Kuah Kaldu:
- 12 buah ceker rebus
- Fillet tulang ayam
- 1,5 liter air
- 3 siung bawang putih
- 1 lembar daun bawang
- 1/2 sdt merica bubuk
- Gula secukupnya
- Garam secukupnya
- Kaldu bubuk secukupnya
Minyak Ayam:
- 300 gram kulit ayam
- 100 ml minyak goreng
- 6 siung bawang putih
Pelengkap:
- Baso rebus
- Sawi rebus
- Toge seduh
- Mie telor rebus
- Acar rawit
- Bawang goreng
- Saos sambal
Cara Membuat:
- Membuat toping ayam, tumis bawang putih sampai wangi
- Masukkan ayam dan bumbu lainnya
- Tuang air, aduk rata, masak sampai air menyusut
- Rebus semua bahan sampai mendidih dan keluar minyak ayam
- Membuat minyak ayam, masak minyak dan kulit ayam sampai kering
- Ambil kulit ayam, masukkan bawang putih cincang, rendam sampai kuning
- Tuang dalam mangkok
- Masukkan 1 sdm minyak ayam, lada bubuk, 1/2 sdt kecap asin
- Masukkan mie rebus, aduk rata
- Tambahkan toping ayam, sawi, baso
- Taburkan daun bawang dan bawang goreng
- Sajikan dengan saos sambal, acar rawit
- Sajikan kuah kaldu panas yang ditaburi daun bawang
- Mie ayam Bangka siap dinikmati.(*)