HWOARANGNEWS.com | Sebanyak 1.100 atlet taekwondo dari Jawa Tengah mengikuti Taekwondo Tournamen Kapolda Cup 2024 yang berlangsung di Gor Satria Purwokerto, Jumat- Minggu ( 12-14/7/2024). Para atlet yang mengikuti, berasal dari berbagai usia dan nomor.
Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi membuka kejuaran ini Jumat Pagi, menurut Kapolda taekwondo menjadi ajang olahraga sekaligus upaya mempersatukan berbagai kompunen bangsa.
Oleh karenanya ajang ini, juga sebagai ajang untuk mencari bibit unggul yang akan mewakili Jateng dalam ajang nasional maupun internasional.
Selain itu melalui taekwondo sebagai ajang untuk membentuk karakter generasi penerus bangsa, tangguh dan tidak mudah menyerah.
"Taekwondo ini merupakan sebagai wahana penetrasi, olahraga juga bagian dari cooling sistem. Ini merupakan bagian dari Operasi Mantap Brata," kata Irjen Ahmad Luthfi.
Sementara itu Ketua Panitia Tournamen Kapolda Cup 2024 Dedi Fajar mengatakan, 1.100 atlet ini berasal dari 35 Kabupaten Kota di Jateng. Para peserta ini terbagai menjadi dua nomer yakni kadet dan pra kadet.
"Peserta ini mulai dari SD, SMP. Ini bagian dari upaya pembinaan terhadap atlet usia dini. Agar mereka memiliki pengalaman bertanding," kata Dedi.(rri.co.id)